Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Galaxy Player 4.2 Meluncur dari Korea Selatan


Samsung Galaxy Player 4.2Dengan ramainya pasaran smartphone oleh Samsung, penyuplai smartphone dan sekaligus merajai pasar, Mereka akan gencar melakukan serangan ke pasar dengan produk-produk baru mereka yang dirasa mampu dan pas untuk menembus pasaran. Perjuangan mereka begitu gigih dengan produk unggulan mereka dengan kelas low-high. Begitu sangat memikat dengan kecanggihan yang dimiliki hanya dengan harga yang relatif terjangkau hingga produk elegan yang selangit harganya dimiliki oleh Pabrikan asal Korsel ini. 


Saat ini Samsung akan mengeluarkan produk baru mereka yang bernama Galaxy Player 4.2 produk media player android memiliki anggota baru di jajaran Galax. Portable media player (PMP) yang dikenalkan di ajang MWC akhir februari lalu akhirnya beredar dipasaran. 

Spesifikasi Smartphone Samsung ini menggunakan layar IPS TFT 4.2 inchi WVGA. dengan kamera 2 MP sebagai kamera utama dan kamera sekundernya cukup VGA. Pada koneksi, smartphone ini memiliki Bluetooth, Wi-Fi, slot kartu microSD, speaker stereo, serta baterai 1500 mAh yang mumpuni untuk daya tahan Galaxy Player 4.2 menjadi lama dalam memenuhi kebutuhan user dalam pemakaian smartphone ini.

Sistem operasi gadget ini menggunakan Android 2.3 Gingerbread yang dilengkapi dengan beberapa aplikasi seperti e-learning, FIFA 2012, NFS Hot Pursuit, Kakao Talk, Allshare dan SoundAlive, sebuah aplikasi untuk meningkatkan kualitas audio gadget ini.

Galaxy Player 4.2 ini memiliki duaversi yaitu 8GB dengan harga Rp 2,2 jutaan sedangkan versi 16GB dengan harga Rp 2,44 jutaan. Sangat memikat sekali tak heran mampu menembus pasar dengan mudah. Muncul pertanyaan apa sih yang membuat harganya lebih miring dibanding dengan merk-merk yang lain ? Segudang fitur yang disediakan dijual dengan harga yang seperti ini.

Samsung memang merajai pasar smartphone sekarang, awal dulu sewaktu baru muncul. Smrtphone Android begitu mahal dan diluar jangkauan, tetapi semakin lama, harga yang ditawarkan membuat hati berdegup untuk ingin segera memilikinya. Dengan semakin murahnya smartphone ini, membuat brand-brand yang lain tak kuasa menurunkan produknya dengan harga selangit bila mereka tidak ingin segera bangkrut. Mereka menekan segala biaya produksi untuk dapat menyaingi harga smartphone Samsung ini. Menurut saya, nampaknya akan menjadi semakin sengit di dunia pasaran gadget ini. Semoga bermanfaat dan dapat menjadikan informasi ini membuka pikiran perusahaan Indonesia untuk dapat mengilhami semangat perusahaan luar negeri yang semakin hari menguasai pasar Indonesia.


Posting Komentar untuk "Galaxy Player 4.2 Meluncur dari Korea Selatan"